UPOS, LUWU – Ratusan massa pendukung pasangam calon Bupati Luwu, Buhari Kahar Mudzakkar-Wahyu, mulai memadati jalan depan kantor sekretariat Panwaslu Luwu. Simpatisan dan pendukung BKM-Wahyu, mulai berorasi, menyampaikan tujuan kedatangan mereka ke panwaslu.
“Sebenarnya tidak ada lagi alasan, PAN dan Hanura, sudah jelas dukungannya kepada BKM-Wahyu,” teriak salah seorang orator, Sabtu (24/02/18).
Ratusan polisi TNI dan Brimbob, menjaga ketat kantor Panwaslu Luwu, kawat berduri juga sudah dipasang untuk menghalau massa.
Hari ini, Panwaslu Luwu, akan membavakan putusan sidang musyawarah penyelesaian sengketa, atas gugatan pasangam bakal calon Bupati Luwu, Buhari Kahar Mudzakkar-Wahyu.
Penulis: Habib Raihan