Sudah Dapat Izin, FDM Besok Sore Di Mulai

oleh
oleh

UPOS,Luwu Timur – Persiapan Festival Danau Matano 2019 sudah hampir rampung Seratus Persen. Tinggal beberapa item saja yang harus dituntaskan finishingnya. Seperti pembangunan tenda.

” Persiapan kita sudah 80 persen, sisanya saya yakin sore ini juga akan selesai dikerjakan ” Ujar Hamris Darwis Kadis Pariwisata , Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Lutim, Kamis (28/11/2019)

Hamris menyatakan, Kegiatan FDM ini sudah dibuka Jumat 29 November 2019 Sore. Kegiatan ini sudah mendapat izin dari Polda Sulsel. Dinas Pariwisata juga sudah mengirim surat ke Polres Lutim untuk pengerahan Personil guna mengamankan jalannya FDM.

“Alhamdulillah izinnya sudah ada, kami yakin pihak kepolisian akan mengamankan jalannya FDM ” Ungkap Hamris

Hamris juga menerangkan pihaknya sudah menyebarkan semua undangan. Yang sudah siap untuk datang Kepala Cagar Budaya Prov.Sulsel, Kepala Diklat Agama Prov.Sulsel. ” Yang kita tunggu ini konfirmasi dari Deputi Lingkungan Hidup Prof.Minarni Manuarfah, Waktu saya hubungi dua mengaku sudah menerima undangan kita, sisa kejelasan kedatangannya yang kita tunggu,termasuk Bupati dan Walikota di Luwu Raya ” Terang Hamris

Yang membedakan FDM tahun ini dengan tahun lalu adalah kali ini dengan anggaran yang minim kita berupaya memaksimalkan kegiatan dengan melibatkan masyarakat sebagai panitia.

Ini artinya sudah sejalan dengan strategi pengembangan Pariwisata dengan kemasyarakatan dan berkelanjutan.

Lewat kegiatan ini, kita mengapresiasi kekayaan budaya dengan menampilkannya dalam acara FDM. Dimana inti dari FDM ini perpaduan seni kontemporer dan tradisional. Makanya dalam FDM ini ada lomba Engrang, Gasing, Bakea, Tarik Tambang. Ada juga lomba menangkap ikan menggunakan pelepah kelapa di danau. Termasuk lomba perahu tradiaional dan Katinting race.

“Pelibatan masyarakat disini tidak melibatkan lembaga adat di Nuha, melainkan pribadi – pribadi warga Sorowako yang ingin menyukseskan FDM ” Tegas Hamris. (UjungpandangPos/***)

No More Posts Available.

No more pages to load.