Biringkanaya Intens Pantau Daerah Rawan Banjir

oleh
oleh

Sekcam Biringkanaya kota Makassar, Darmawan, S,STP pimpin apel pagi dihalaman Kantor Kecamatan Biringkanaya, Jalan Ir Sutami No 100, Senin (13/12/2021). (Ist)

UPOS, Makassar – Sekcam Biringkanaya kota Makassar, Darmawan, S,STP pimpin apel pagi dihalaman Kantor Kecamatan Biringkanaya, Jalan Ir Sutami No 100, Senin (13/12/2021).

Dalam apel, Sekcam menyampaikan, bahwa semua Staf agar memperhatikan wilayah masing – masing utamanya dimusim hujan ini, segera pantau daerah yang rawan banjir.

“Staf yang ada diKelurahan, agar tidak melebihi tugas yang sudah diberikan. Staf yang ada diKecamatan, utamanya laki – laki agar dimasukkan kedalam penambahan Posko siaga bencana setiap malam,” ungkapnya.

Dijelaskan Sekcam, kedisiplinan harus terus dijaga utamanya dalam kehadiran berkantor.

Apel pagi dihalaman Kantor Kecamatan Biringkanaya, Jalan Ir Sutami No 100, Senin (13/12/2021). (Ist)

“Staf Kontrak agar memperhatikan Test yang akan dilaksanakan pada tanggal 18 Desember nanti. Apabila lulus berarti kita masih sama – sama dikantor ini dan di Kelurahan,” kata Darmawan.

“Kepada Kasubag Kepegawaian, agar mencatat Staf yang tidak ikut apel pagi ini, buatkan tanpa keterangan di Absen, hari ini juga saya melihat sangat kurang yang ikut apel,” ujar Sekcam Darmawan.

Dalam Apel diikuti Lurah, Kasubag, Kepala Seksi dan Staf Kecamatan serta Kelurahan. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.