RT dan RW Di Makassar Tidak Capai Target Vaksinasi akan Diganti

oleh
oleh

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto. (Ist)

UPOS, Makassar – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto mengancam akan mengganti RT dan RW yang daerahnya tidak capai target vaksinasi, dosis satu 100 persen hingga Februari 2022

“Bulan februari, berakhir masa tugas RT RW. Maka saya akan angkat PJ (Penjabat-red). Syaratnya adalah dia sudah 100 persen vaksin di wilayahnya. Kalau tidak, saya cari orang lain,” tegasnya.

Danny Pomanto menjelaskan, pemerintah pusat memberikan target ke semua daerah termasuk Makassar untuk menyelesaikan vaksinasi lengkap 100 persen di akhir Maret 2022.

“Triwulan pertama 100 persen, berarti sampai Maret. Begitu perintah pusat. Kalau Februari insya Allah bisa dengan konsep kita,” terangnya.

Danny mengaku, Pemkot Makassar sudah merancang sebuah konsep untuk mencapai target 100 persen di triwulan pertama. Yakni, menekankan kepada semua lurah di Kota Makassar untuk mendata warganya yang belum vaksin.

“Untuk mencapai 100 persen ini, kami ada dua tahapan. Yang pertama saya perintahkan semua lurah dalam lima hari ini mendata orang yang belum vaksin di wilayahnya,” ujarnya.

Langkah lainnya adalah melibatkan rekrutan Laskar Pelangi. Setiap Satu laskar pelangi yang lulus diwajibkan membawa 10 orang untuk divaksin.

“Kalau dia bawa itu 10 orang satu laskar pelangi berarti sudah 100 persen,” ucap Danny.

Mengikuti Dashboard Vaksin Kemenkes, per 15 Januari 2022, capaian vaksinasi dosis pertama Kota Makassar 86,07 Persen dan vaksinasi dosis kedua 64,44 persen.

Sementara vaksinasi lansia Kota Makassar, baru mencapai 37,18 Persen. Angka ini masih jauh dari target, yakni 60 persen dari sasaran vaksin. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.