Mayor CPM Bram Resmi Jabat Dan Denpom XIV/4 Makassar

oleh
oleh

UPOS, Makassar – Serah terima jabatan (Sertijab) Dan Denpom XIV/4 Makassar, Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana dari Letkol CPM Tabi Pasenggong, SH, MH.

Pada Jum’at (13/08/2021), sekitar pukul 08.00 Wita, di Ruang Kehormatan Pomdam XIV/Hsn, telah berlangsung acara Penyerahan jabatan dari Dan Pomdam XIV/Hsn kepada Dan Denpom XIV/4 Makassar, yakni Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana.

Hal ini dilakukan sebagai Wujud kemajuan Denpom XIV/4 Makassar Pomdam XIV/Hsn di Wilayah Hukum kota Makassar dan sekitarnya.

Ada pun acara sertijab tersebut di laksanakan dengan di pimpin langsung oleh Wadan Pomdam XIV/Hasanuddin A.n Lelkol Cpm Yudi Wahyudi, Sip, dalam pengarahan Wadan Pomdam XIV/Hsn.

“Selamat datang kepada Dan Denpom XIV/4 yang baru harapan kami semua kepada Dan Denpom baru agar selama menjabat sebagai Dan Denpom di Makassar, agar bisa melaksanakan tugas dengan baik dan semaksimal mungkin demi kemajuan dan tetap menegakan Hukum disiplin terhadap Prajurit TNI AD di Wilayah Hukum Kota Makassar,” ujarnya.

Dalam penyerahan tugas, di hadiri oleh perwakilan dari seluruh Denpom-Denpom di jajaran Pomdam XIV/Hsn dan tetap di jalankan aturan Prokes yang ketat.

“Selama berjalannya acara serah terima jabatan ini kami merasa bersyukur Alhamdulillah karena acara berjalan dengan baik, lancar, aman dan terkendali. Amin,” ungkap Wa Dan Pomdam.

Setelah giat pelaksanaan, kemudian Pejabat baru Dandenpom XIV/4 Makassar Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana menuju ke Ma Denpom XIV/4 Makassar, kemudian di laksanakan acara Hormat Jajar dari UP3M dan Perwira Piket lakukan laporan situasi Ma Denpom XIV/4, selanjutnya Dan Denpom mengambil pengarahan pertama kali di Madenpom XIV/4 Makassar.

Adapun penekanan dari Dandenpom XIV/4 adalah, ”Mohon dukunganya dari Personil Denpom XIV/4 dalam bekerja sama baik sesuai Tupoksi kita sebagai Polisi Militer yang mana bisa menekan suatu pelanggaran TNI AD di Wilayah Kota Makassar, untuk itu semua komponen harus bersenergi baik dari Satuan TNI maupun Jajaran Intansi samping baik Polri dan Pemkot Kota Makassar,” terang Dan Denpom XIV/4 Makassar.

Setelah giat dilaksanakan, melalui rilis Denpom XIV/4 Makassar, kemudian Perwira Staf melaksanakan paparan, diantaranya Pasi Tuud (Kapten Cpm Sorono), Pasi Lidpamfik (Lettu Cpm Nicko Maryanto), Pasi Idik (Kapten Cpm Priono, Dansatlak Gakkumwal (Letda Cpm Jamaluddin).

Setelah selesai giat dilaksanakan, giat Pemotongan tumpeng oleh Personil Denpom XIV/4 Makassar. (Rls)

No More Posts Available.

No more pages to load.