Jamin Keamanan Pasca Lebaran, Polisi Jaga Lokasi Wisata

oleh
oleh

UPOS, Maros – Kepolisian Resor Maros, meningkatkan pengamanan di sejumlah objek wisata yang dipastikan akan dipadati ribuan wisatawan saat libur panjang serangkaian Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.

Personil Sabhara bersenjata lengkap, terlihat melaksanakan pengamanan di lokasi Wisata Bantimurung, Jumat (14/05/2021) pagi.

“Pengamanan objek wisata menjadi salah satu bagian Rencana Operasi KetupatĀ  mengingat di Kab Maros terdapat sejumlah lokasi wisata yang biasanya ramai pengunjung,” kata Kabag Ops Polres Maros, Kompol Jasardi.

Polres Maros sendiri melibatkan 55 personel, untuk pengamanan dalam lokasi wisata pasca lebaran kemarin.

Personel tersebut, terdiri dari Personil Sabhara, Personil Lantas dan Intelijen yang ditempatkan disejumlah titik lokasi wisata.

Sejumlah objek wisata yang menjadi prioritas pengamanan aparat kepolisian, karena biasanya dipadati ribuan pengunjung, di antaranya Taman Wisata alam Bantimurung, Taman Purbakala Leang-Leang dan Lokasi Geopark Rammang-Rammang.

Selain itu, Polres Maros juga menurunkan personil untuk melaksanakan pengamanan di Lokasi Tempat Pemakamam Umum.

“Selain dilokasi wisata, Kami juga menurunkan personil pengamanan untuk dilokasi Tempat Pemakamam umum, pasca lebaran biasanya dipadati pengunjung dan peziarah,” katanya.

“Fokus pengamanannya yakni pendisplinan Masyarakat terkait Protokol Kesehatan Covid 19,” ujar Kabag Ops.

Dilain tempat, Kapolres Maros AKBP Musa Tampubolon menghimbau Masyarakat untuk disiplin menerapkan Protokol Kesehatan Covid 19 dalam setiap beraktifitas.

“Penyebaran Covid masih ada disekitar kita. Kita jangan lengah, tetap patuhi Protokol Kesehatan demi keselamatan bersama,” himbau Kapolres Maros. (Arman)

No More Posts Available.

No more pages to load.