Aparat Masih Cari 5 Pekerja yang Lolos dari KKB

oleh
oleh

UPOS, JAYAPURA– Nasib lima orang karyawan PT Istaka Karya yang berhasil lolos dalam pembunuhan sadis Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Yigi, Kabupaten Nduga, pada 1 Desember 2018 lalu hingga kini belum diketahui pasti, khususnya keberadaan mereka.

Kelima karyawan PT. Istaka Karya tersebut adalah, M. Ali Akbar, Petrus Ramli, Hardi Ali, Simon Tandi dan Riki Simanjuntak.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol A.M Kamal mengatakan upaya pencarian ke lima karyawan masih terus dilakukan.

“Kami mohon doa dari seluruh warga masyarakat khususnya yang ada di Papua agar dapat mengevakuasi semua pekerja baik karyawan PT Istaka Karya maupun yang lainnyaa dalam keadaan selamat, “kata Kamal kepada para wartawan, Sabtu (8/12/2018).

Dijelaskan Kamal, upaya pencarian dilakukan melalui darat dan udara. Satu helikopter digunakan untuk proses pencarian.

“Personel TNI/Polri dalam melakukan pencarian baik dari udara maupun darat. Dan kami juga tetap melakukan tindakan hukum kepada kelompok kriminal bersenjata karena apa yang telah mereka lakukan selama ini merupakan tindakan melawan hukum dan akan diproses secara hukum, “katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, 16 korban meninggal dunia karyawan PT Istaka Karya telah diserahakan kepihak Keluarga. Dan mulai kemarin jenazah para korban telah tiba dikampung halaman untuk disemayamkan.

Sementara korban tembak KKB, anggota Brimob Bharatu Wahyu yang terluka tembak dibagian tangan kanan dan luka di leher yang masih dirawat intensif di RS Caritas Timika.(Ujungpandang Pos/*)

No More Posts Available.

No more pages to load.