Satpol PP Tana Toraja Jemput Mobil Dinas Mantan PLT Bupati

oleh
oleh

Mobil jenis Lanchruiser Prado, yang di pakai oleh PLT bupati tana toraja Jufri Rahman tahun 2016, sudah di tarik oleh pihak pemerintah daerah Tana Toraja, Sabtu (9/10/2021). (Ujungpandang Pos/Rahmad)

UPOS, Tana Toraja – Mobil jenis Lanchruiser Prado, yang di pakai oleh PLT bupati tana toraja Jufri Rahman tahun 2016, sudah di tarik oleh pihak pemerintah daerah Tana Toraja.

“Penarikan ini berdasarkan hasil temuan BPK, yang kemudian di tindak lanjuti oleh pemerintah daerah,” hal ini di katakan Sekertaris Daerah Tana Toraja Semuel Tandi Bura, Sabtu (9/10/2021), kepada Ujungpandang Pos, di Kantor Bupati.

“Ya betul mobil itu sudah ada dan kemudian kita akan serahkan kepada bagian aset tapi sebelumnya akan kita lakukan perawatan terlebih dahulu. Sedangkan untuk penggunaannya kita belum tahu siapa yang akan menggunakannya, yang jelas itu adalah kendaraan dinas,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Satuan Pamong Praja Iwanto Siappa, SH, membenarkan telah melakukan penjemputan mobil dinas jenis tersebut. Menurutnya, pihak Satpol telah menghubungi Jufri tiga hari lalu terkait penarikan itu.

“Dan beliau mempersilahkan mobil itu untuk diambil dan beliau koperatif. Karena kebetulan tidak terpakai,” katanya.

“Sedangkan mobil jenis Lanchruiser Prado di ketahui di beli pemerintah daerah periode pertama tahun 2011, Theopilus Allorerung sekitar 800 juta lebih, sedangkan keluaran mobil terbaru jenis itu sekitar 1,4 miliar,$ tambah Iwanto Siappa.

“Kondisi mobil yang di tarik dalam kondisi masih bagus, hanya saja kelengkapan surat-surat sudah tidak lengkap dan sekarang sudah di rujab bupati,” paparnya. (Rahmad)

No More Posts Available.

No more pages to load.