Sastra Berbagi Ceria, Salahsatu Item Pekan Sastra III HMPS Sasindo

oleh
oleh

UPOS, Makassar– Kegiatan-kegiatan pendukung Pekan Sastra III Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Sastra Indonesia (Sasindo) Dewan Mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Makassar, mulai bergulir satu per satu.

Meski helatan akbar ini, bakal dibuka secara resmi 17 Maret 2020, mendatang. Beberapa kegiatan mulai berjalan, salahsatunya donasi buku anak dan satra berbagi ceria.

Gerakan donasi buku yang kini bergulir bertujuan untuk mengumpulkan buku-buku anak yang kemudian akan disalurkan ke panti asuhan.

Ketua Panitia Pekan Sastra III, Muh Muchtasim mengatakan, dengan gerakan donasi buku telah terkumpul sekitar 200 buku anak siap salur. “Ada yang menyumbangkan buku bekas, juga ada yang menyumbang berupa uang tunai yang kemudian kamu selaku panitia menggunakan uang tersebut untuk membeli buku cerita anak,” katanya.

Panitia masih akan terus membuka donasi buku kepada siapapun yang ingin menyumbangkan buku atau uang tunai untuk anak-anak panti asuhan hingga bulan Februari mendatang.

Jika buku-buku tersebut telah terkumpul hingga batas akhir, lanjut Yudi, sapaan akrab, rencananya, ada 4 panti asuhan yang dijadikan tempat kegiatan sastra berbagi ceria.

“Sastra berbagi ceria bertujuan untuk membina dan mendorong anak-anak sejak dini untuk berliterasi agar kelak ketika sudah tumbuh besar, isi kepala dan kepribadiannya ikut besar. Artinya, kegiatan ini menghendaki agar anak-anak sejak dini diajari untuk rajin membaca buku,” terangnya.

Kegiatan ini, dikemas dengan pembacaan dongeng, penuangan ekspresi lewat tulisan. “Anak-anak panti akan dilatih bersastra untuk dipentaskan di pembukaan pekan sastra III di Auditorium Ammanagappa Maret 2020,” pungkasnya.

Sementara Ketua Umum HMPS Sasindo Dema JBSI FBS UNM, Ayatullah Patullah, menegaskan, selain sastra berbagi ceria, item kegiatan pekan sastra III yang sementara berlangsung adalah Lomba menulis Essai, Cerpen, dan Puisi terbuka untuk umum.

“Kegiatan ini terselenggara dengan kerjasama aplikasi literasi kolong dalam pengiriman karyanya. Jumlah karya yang masuk akan kami umumkan kemudian,” tandasnya.

Lanjuta Ayatullah, kegiatan pekan sastra III yang bakal bergulir selanjutnya adalah Sastra Award memanggil, yakni memanggil semua penulis-penulis potensial kampus orange untuk menyetorkan naskah-naskah tulisannya yang kemudian dikurasi.

“Sastra award ini akan menampilkan 5 kategori nominasi, yakni kategori penulis produktif, kategori penulis genre terbaik, kategori penulis terpopuler, kategori penulis muda progresif, dan kategori kritik sastra terbaik,” tandasnya.

Pekan Sastra bakal digelar 17-21 Maret 2020 yang berpusat di Lapangan Kampus UNM Gunung Sari.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.