Polres Pelabuhan – HDCI Makassar Aksi Sosial di Masyarakat

oleh
oleh

Kepolisian Resor (Polres) Pelabuhan Makassar bersama Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Makassar, serahkan bantuan sosial kepada masyarakat, Sabtu (23/4/2022). (Ist)

UPOS, Makassar – Kepolisian Resor (Polres) Pelabuhan Makassar bersama Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Makassar atau motor gede (moge), serahkan bantuan sosial kepada masyarakat, Sabtu (23/4/2022).

Penyerahan bantuan itu, diserahkan langsung oleh Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Yudi Frianto kepada warga di Kecamatan Wajo dan Kecamatan Ujung Tanah Makassar. Penyerahan dilakukan secara simbolis di Mapolres Pelabuhan Makassar.

“Tadi juga sudah melaksanakan pembagian takjil di depan Polres Pelabuhan Makassar dan semoga kegiatan ini dapat bermanfaat serta HDCI ini sukses selalu,” ucap anggota HDCI Makassar ini.

Mantan Kasat Narkoba Polrestabes Makassar ini menerangkan, ada 200 paket sembako yang diserahkan ke masyarakat dan takjil ada 350 paket.

Lebih jauh mantan Kasubdit 2 Ditresnarkoba Polda Sulsel ini menyebut, pihaknya juga mensosialisasikan kepada anggota HDCI bahwa sahnya agar kegiatan-kegiatan balap liar harus disosialisasikan juga HDCI yang beranggotakan 100 lebih.

“Supaya nantinya kegiatan tersebut tidak yang tidak bermanfaat itu dapat tereduksi. Sehingga kegiatan balap liar yang kerap dilakukan setelah shalat tarawih dan makan sahur bisa dihilangkan, khususnya di wilayah Polres Pelabuhan Makassar,” paparmya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.