6 Remaja di Gowa diperiksa Polisi hingga kedapatan miliki busur, Selasa (22/11/2022) malam. (Ist)
UPOS, Gowa – Patroli ke wilayahan terus dilakukan oleh personel jajaran Polres Gowa, untuk memberikan rasa aman, nyaman dan kondusif kepada masyarakat serta wilayah Kabupaten Gowa dari gangguan kamtibmas.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Lurah Paccinongang Muh Abdi Nugraha R, S. Stp, Bhabinkamtibmas Paccinongang Bripka Muh Ahsan, Babinsa Paccinongang Sertu Baharuddin dan Unit Kamneg Sat Intelkam Polres Gowa, Selasa (22/11/2022) malam.
Pada kegiatan patroli tersebut, Lurah Paccinongan, Babinsa Paccinongan, Binmas Paccinongan, Unit Kamneg Sat Intelkam Polres Gowa menemukan sekaligus memeriksa ke 6 orang remaja yang diduga mabuk saat berada di salah satu rumah di Jalan Manggarupi dan ditemukan 5 buah anak Panah, dan 1 buah Ketapel di rumah Lelaki berinisial AR yang masih berstatus Pelajar.
“Jadi anggota saat melakukan patroli dan kemudian sada salah satu rumah yang dicurigai hingga dilakukan pemeriksaan ditemukanlah beberapa barang bukti tersebut, setelah dilakukan interogasi yang bersangkutan bersama beberapa temannya minggu lalu melakukan penyerangan disalah satu wiyah yang ada di Kecamatan Somba Opu Kab Gowa,” jelas Kasi Humas Polres Gowa, AKP Hasan Fadhlyh, SH dikonfirmasi, Rabu (23/11/2022).
“Jadi informasi yang kami dapatkan bahwa dari enam remaja ini diantaranya pernah dilakukan pembinaan di Polsek Somba Opu, namun kali ini tetap mengulangi perbuatannya,” terang Kasi Humas.
Sementara itu, kata Kasi Humas, ke 6 remaja tersebut diamankan ke Polres Gowa, guna mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Adapun inisial ke enam remaja tersebut, diantaranya AI (14), AR(15), SL (16), OC (15), AK (16) dan FA (16). (*)