Pembelajaran Tatap Muka PAUD Makassar Diundur Januari 2022

oleh
oleh

Wakil Walikota Makassar, Fatmawati Rusdi. (Ist)

UPOS, Makassar – Rencana penerapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) untuk tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), yang semula akan digelar awal Desember, diundur hingga Januari 2022.

“Karena ini ada momen Natal dan tahun baru (Nataru), jadi kemungkinan baru bisa dilakukan di Januari 2022,” ungkap Wakil Walikota (Wawali) Makassar, Fatmawati Rusdi, Kamis (25/11/2021).

Selain itu, penggunaan tes swab antigen untuk para murid juga menjadi pertimbangan. Karena, ada masukan dari sejumlah orangtua murid yabg menyarankan agar swab antigen tidak dilakukan kepada murid PAUD.

Namun, Fatma mengaku pihaknya tetap menyiapkan alat tes swab antigen jika sewaktu-waktu dibutuhkan.

“Memang perlu banyak pertimbangan yang harus kita lakukan sebelum jalan. Sejauh ini kami punya antigen ada 400 ribu,” terang Wakil Walikota Fatma. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.