“Nyawa Atau Harta”, Begal Tak Berkutik Diringkus Polisi

oleh
oleh

Pelaku begal, diamankan Polsek Tamalanrea, Minggu (12/9/2021). (Foto : Ist)

 

UPOS, Makassar – Pelaku begal ini keok dan tidak bisa berkutik, setelah diamankan aparat Opsnal Polsek Tamalanrea dipimpin Panit 2 Reskrim Ipda Muhammad Iqbal Kosman, Minggu (12/9/2021) dini hari.

Pelaku bernama Ade Wardana (25), warga Bumi Tamalanrea Indah, Makassar.

Berdasar informasi, awalnya seorang mahasiswa bernama Muhammad Ikbal baru saja keluar dari Fakultas Ilmu Budaya sekitar pukul 04.00 Wita. Saat korban melintas di depan Fakuktas Hukum Unhas, korban dihadang oleh pelaku dengan menggunakan pisau.

Pelaku menggancam serta merusak sepeda motor milik korban menggunakan Pisau, dengan mengatakan “Kau pilih nyawa atau hartamu”. Pelaku kemudian mengambil Hanphone milik korban, kemudian melarikan diri menggunakan sepeda motor.

Aparat Opsnal Polsek Tamalanrea yang awalnya melakukan antisipasi balap Liar di Jalan Perintis kemerdekaan, depan Pintu satu Unhas Tamalanrea Kota Makassar, kemudian mendapati informasi dari pihak security kampus Unhas tentang adanya peristiwa begal.

Seckuriti Kampus Unhas telah mengamankan satu unit sepeda motor merek Honda Scopy Warna Abu-abu Nopol DW 5457 KL, yang merupakan sepeda motor yang di gunakan oleh pelaku.

Sementara itu, pelaku masih bersembunyi di dalam areal Kanpus Unhas. Tak lama kemudian, polisi bersama-sama sekuriti melakukan pencarian di dalam areal kampus dan menemukan pelaku.

Panit 2 Reskrim Ipda Muhammad Iqbal Kosman, membenarkan penangkapan pelaku. “Pelaku diduga dibawah pengarruh minuman keras,” ungkapnya.

Selanjutnya, pelaku dan barang bukti diamankan ke Mapolsek Tamalanrea. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.