Kapolres Tana Toraja : Mematuhi Protokol Kesehatan Saat Beraktivitas

oleh
oleh

Kapolres Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi, S.IK, M.H. (Ist)

UPOS, Tana Toraja – Masa pandemi belum berakhir, virus covid – 19 dengan varian omicron yang dikabarkan penularannya lebih cepat dari virus corona, kini telah merambat dan terdeteksi masuk kewilayah Indonesia, meski masih didaerah Ibukota Negara namun hal ini perlu diwaspadai.

Untuk mencegah terjadinya penularan Covid – 19 varian baru, Kapolres Tana Toraja menghimbau segenap masyarakat khususnya warga Kabupaten Tana Toraja, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas, mekipun telah divaksinasi, Kamis (27/1/2022).

“Saya AKBP Juara Silalahi, S.IK, M.H, Kapolres Tana Toraja menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Tana Toraja agar tetap mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas, dan bagi warga yang belum melakukan vaksinasi agar segera melakukan vaksin di Rumah Presisi Pelayanan Kepolisian Terpadu sudut Kolam Makale atau menghubungi Bhabinkamtibmas yang bertugas diwilayahnya masing – masing,” terangnya.

“Saat ini vaksinasi terhadap anak umur 6 sampai dengan 11 tahun telah bergulir sejak hari Sabtu 22 Januari 2022 di Wilayah Kabupaten Tana Toraja kami harap para orang tua dapat merespon dengan baik sehingga pelaksanaannya dapat berjalan dengan aman dan tertib,” jelas AKBP Juara Silalahi.

Diketahui, upaya pihak Kepolisian Resor Tana Toraja melalui personil Sat Samapta, Sat Lantas serta personil polsek jajaran juga terus mengedukasi masyarakat untuk tetap patuh terhadap protokol kesehatan secara rutin guna mencegah terjadinya penularan covid – 19. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.