Kampaye di Suli Barat, Ini yang Dipaparkan Basmin

oleh
oleh

UPOS, Luwu– Calon Bupati Luwu periode 2018- 2023, Basmin Mattayang kembali menggelar kampanye dialogis, Kamis (8/3/18) sore. Kali ini kampanye dilaksanakan di Dusun Salubua, Desa Salubua, Kecamatan Suli Barat, Kabupaten Luwu.

Sekitar 500 orang hadir dalam kampaye mantan Bupati Luwu tersebut, yang juga pasangan dari Calon Wakil Bupati Luwu, Syukur Bijak.

Kedatangan Basmin Mattayang disambut meriah oleh warga masyarakat setempat dan simpatisan.

Di hadapan masyarakat Suli Barat, Basmin mengungkapkan berbagai program yang akan dijalankannya jika mendapat amanah dari masyarakat Luwu nantinya. Basmin Mattayang sendiri memang mencanangkan program unggulannya dengan take Line “Program Unggulan Luwu Tambah Baik”.

Program unggulan tersebut diantaranya peningkatan PAD, pariwisata, pertanian, pendidikan dan beberapa program lainnya.

Dalam orasinya, Basmin Mattayang mengajak masyarakat Luwu untuk memilih pasangan tersebut. Basmin memaparkan beberapa program unggulan, yang salah satunya adalah pemberian intensif bagi guru mengaji dan guru sekolah Minggu.

“Akan diberikan intensif bagi guru mengaji dan guru sekolah Minggu di seluruh Kabupaten Luwu, ”tegasnya.

Sementara itu, program lain yang direncanakan Basmin dan Syukur Bijak adalah mempersiapkan pemekaran Luwu Tengah dalam 5 tahun kedepan.

Penulis : Adi

No More Posts Available.

No more pages to load.