Jelang Ramadan, Mentan SYL Pantau Sembako di Makassar

oleh
oleh

Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL), melakukan pemantauan ketersediaan dan harga bahan pangan, khususnya komoditas pertanian di Pasar Terong dan Pasar Pabaeng-baeng, Kota Makassar, Sabtu (2/4/2022). (Ist)

UPOS, Makassar – Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL), melakukan pemantauan ketersediaan dan harga bahan pangan, khususnya komoditas pertanian di Pasar Terong dan Pasar Pabaeng-baeng, Kota Makassar, Sabtu (2/4/2022).

Kunjungan ke pasar yang dilakukannya kali ini, merupakan buah instruksi dari Presiden RI Joko Widodo kepada para Menterinya, untuk mengamankan distribusi kebutuhan bahan pangan pokok menjelang Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 H.

“Bapak Presiden menginstruksikan kepada semua Menterinya melakukan upaya-upaya agar, distorsi-distorsi akibat kelangkaan-kelangkaan yang bisa terjadi itu kita minimalisasi dan diupayakan tidak terjadi,” terang SYL.

Dari hasil pemantauan, ketersediaan kebutuhan pokok komoditas pertanian terpantau cukup, meskipun masih ada dinamika harga yang terjadi.

“Tentu saja Ramadhan biasanya dinamika harga ada, tetapi ketersediaan yang paling penting. Saya udah cek di pasar Terong ini sebagai pasar yang paling besar di Sulawesi Selatan, dan kenyataannya semua komoditi ketersediaannya cukup,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, SYL juga diketahui memantau ketersediaan minyak goreng di pasar. Menurutnya, alokasi minyak goreng curah ke Kota Makassar cukup besar, yakni 17.000 Liter sementara konsumsi 9.000 liter.

“Kalau dari data yang kita miliki, kita alokasikan minyak goreng ke sini itu 17 ribuan sementara konsumsinya 9.000, mestinya cukup,” ungkap SYL.

SYL pun mempertemukan pengecer, distributor, dan supplier besar yang ada. Serta menghubungi Menteri Perindustrian dan Menteri Perdagangan untuk mengatasi hal ini. Menurutnya, hal ini terkendala pada distribusi.

“Barangnya ada, mungkin harus didekatkan distribusinya,” kata Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL). (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.