IPI Ingatkan Bakal Calon Jangan Pede Sebelum Masa Pendaftaran

oleh
oleh

UPOS, Makassar– Setelah mengantongi dua rekomendasi dari partai politik, ternyata masih ada pihak yang meragukan pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto dan Fatmawati Rusdi, bisa bertarung di Pilwali Makassar 9 Desember 2020 mendatang.

Padahal dua partai tersebut, yakni Partai Nasdem yang memiliki 6 kursi dan Partai Gerindra 5 kursi, sudah bisa memastikan Danny-Fatma maju. Namun demikian, menurut Direktur Eksekutif PT. Indeks Politica Indonesia (IPI), Suwadi tidak ada jaminan bahwa rekomendasi itu tidak akan berubah jelang detik-detik pendaftaran di KPU.

“Di Bulan Juli ini ada empat yang berpeluang maju. Namun kalau dikaitkan dengan tingkat elektoral, bisa saja di detik-detik terakhir, ada yang terpental karena partainya mengalihkan dukungan ke calon yang lebih strategis secara elektoral untuk memenangkan pilwalkot,” kata Suwadi dalam diskusi bedah peta politik Pilwali Makassar 2020, di Cafe Res Republica, Minggu (5/7/2020).

Suwadi meyakini, Danny mengharapkan Pilwalkot diikuti 4 atau lebih pasangan calon. Sebab lebih banyak pasangan calon, lebih menguntungkan bagi Danny sebagai petahana dalam memecah suara pemilih yang tidak mendukungnya.

Sebaliknya, Syamsu Rizal (Ical) dan Irman Yasin Limpo (None) menginginkan pilwalkot diikuti tiga pasangan tanpa Danny, agar suara pendukung Danny bisa diperebutkan oleh dua calon ini.

Appi menurut dia, sangat mengharapkan tanding duel ulang dengan Danny. Sebab dalam kondisi tidak siap bertarung di Pilwlkot 2018, Appi hanya selisih 4 persen dengan kolom kosong.

Berdasarkan riset IPI, pengaruh Danny terhadap kemenangan kolom kosong hanya berkisar 30 persen. Sisanya, 23 persen dipengaruhi elit politik yang mengharapkan pilkada ulang agar bisa turut serta berkontestasi.

“Saya sangat yakin peluang ada yang gugur itu lebih besar dibanding tidaknya. Karena para calon penantang diisi kepalanya ingin maksimal hanya 3 pasangan calon,” kata Suwadi.

“Dari sisi dukungan partai, hanya Appi dan Deng Ical yang tergolong aman. Partai politik Danny dan None masih sangat mungkin berpindah dukungan ke Appi atau Ical. Kalau itu terjadi, pilwalkot sangat mungkin diikuti tiga pasangan calon, entah None atau Danny yang tidak maju,” imbuhnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.