Handphone Berkuallitas Dari Realme

oleh -13 Dilihat
oleh

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, kebutuhan manusia akan alat komunikasi yang canggih pun semakin berkembang. Sehingga pada saat ini banyak sekali alat komunikasi yang canggih seperti handphone android yang beredar di pasaran. Mulai dari handphone yang sangat murah sampai yang mahal, semua tersedia dengan berbagai banyak pilihan.

Nah, bagi anda yang sedang mencari handphone berkualitas, berikut beberapa handphone berkualitas dari Realme :

  1. Realme Narzo 20

 

Handphone ini hadir sebagai solusi untuk para penggemar game, layar yang ditanamkan pada Realme Narzo 20 ini sudah sangat mendukung. Di kelas harga yang ditawarkan, panel IPS LCD yang sudah mampu menghasilkan warna apik. Ditambah bezel cukup tipis yang dibenamkan pada setiap sisi juga membuat layar 6,5 inci handphone menjadi nampak semakin luas. Apalagi layar tersebut juga dilengkapi dengan resolusi gambar FHD+ dan 90 Hz Ultra Smooth Display.

 

Dengan adanya kombinasi tersebut membuat pengalaman bermain game atau menonton video anda menjadi lebih terasa memuaskan. Selain itu, desain mini drop yang digunakan pada bagian depan juga membuat tampilan layar semakin lebar. Yang menariknya, layarnya juga dilapisi Corning Gorilla Glass yang dapat dapat melindungi dari goresan dan benturan ringan.

 

  1. Realme 5 Pro

 

Jika dilihat dari desain, bagian belakang handphone yang satu ini berbeda dengan Realme sebelumnya yang sering menggunakan warna gradasi. Namun, kali ini Realme 5 Pro hanya menggunakan satu warna dengan aksen banyak garis asimetris yang melintang yang bisa memberikan efek seperti “kristal” yang sangat cocok dengan namanya Crystal Green. Selain itu, Realme juga menyematkan empat kamera yang ditata memanjang ke bawah. Di bawah kamera pertama, Realme menyematkan tulisan ’48 MP’.

 

Berbeda dengan Realme X yang menggunakan on-display fingerprint, Realme kembali menggunakan pemindai sidik jari yang berada di bagian belakang handphone. Dari segi layar, Realme 5 Pro telah mengusung layar penuh dengan bezel tipis sebesar 6,3 inci FHD. Selain itu, Realme masih menggunakan desain ‘dewdrop’ guna menempatkan kamera depan. Dengan bezel yang cukup tipis, rasio layar Realme 5 Pro ini sangat nyaman untuk bermain game atau menonton film streaming.

 

  1. Realme X50 Pro

 

Termasuk kelompok handphone flagship, Realme X50 Pro hadir dengan spesifikasi yang mumpuni. Dimana, layarnya mengusung panel Super AMOLED 6,4 inci beresolusi (2.400 x 1.080 piksel, 90 Hz) dengan aspect ratio 20:9, yang memiliki pemindai sidik jari terintegrasi.

Dari segi dapur pacu, handphone ini dibekali dengan System-on-chip (SoC) Snapdragon 865, RAM 12 GB, dan media penyimpanan 256 GB. Baterainya berkapasitas 4.200 mAh dan mendukung teknologi fast charging SuperDart Flash Charge 65 watt. Sistem operasi yang dijalankan Android 10 dengan Realme UI.

 

Guna menjaga kestabilan suhu hanphone, Realme turut menghadirkan telnologi VC Cooling yang diklaim dapat meredam panas yang dihasilkan akibat kinerja handphone.

Dari segi kamera, Realme X50 Pro dibekali kamera selfie ganda yang dimuat dalam punch hole berbentuk kapsul. Keduanya terdiri dari kamera wide angle 32 MP (f/2.0) dan kamera ultrawide 8 MP (f/2.0) dengan luas bidang pandang 105 derajat.

 

Di punggung, terdapat 4 buah yang disusun secara vertikal, terdiri dari kamera utam 64 MP, telephoto 12 MP, wide angle 8 MP, dan kamera hitam-putih (monokrom).

 

Handphone dengan harga cukup fantastis sekitar Rp 12 juta ini tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Moss Green dan Rust Red.

No More Posts Available.

No more pages to load.