Dinas PUPR Luwu Rapat Monev Persiapan Perbaikan Jalan

oleh
oleh

UPOS, Luwu– Pemerintah Kabupaten Luwu, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Luwu gelar Rapat Monev Persiapan Rehabilitasi Ruas Jalan Rente Damai-Lamasi Pantai, pada Kamis, (12/5/2022).

Rapat tersebut, guna monitorong persiapan pengaspalan Jalan Rente Damai-Lamasi Pantai, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu. Setelah dijadikan jalur altenatif pasca terputusnya Jalan Trans Sulawasi tepat di Jembatan Miring, Kota Palopo, beberapa bulan lalu.

Rapat tersebut dihadiri Kepala Dinas PUPR Luwu, Ir Ikhsan Asaad, Sekretaris Dinas PUPR Ir Usdin Iskandar, PPK Kegiatan Ir Muslim Mustafa, Pihak CV Tiga Bintang Mandiri sebagai pemenang tender dan pihak CV ERA Desaian selaku pengawas konsultan.

Kepala Dinas PUPR Luwu, Ir Ikhsan Asaad, saat memimpin rapat mengatakan, pihaknya telah melakukan investigasi lapangan guna menginventarisasi kondisi kerusakan di ruas Jalan Rente Damai-Lamasi Pantai.

“Terputusnya Jalan Trans Sulawesi beberapa bulan lalu. Ruas jalan Rente Damai- Lamasi Pantai, dijadikan jalur alternatif pengguna jalan selama dua pekan lamanya, hingga mengalami kerusakan berat,” kata Ikhsan.

“Setelah dilakukan investigasi dan monitoring. Kondisi ruas jalan Rante Damai-Lamasi Pantai, mengalami kerusakan berat sepanjang 3,8 Kilometer dengan rata-rata lebar jalan 3,5 Meter,” tambah Ikhsan.

Untuk itu kata Ikhsan, tim tekhnis bersama sejumlah Kepala Bidang PUPR Luwu, telah menyampaikan komitmennya, untuk segera menjadikan penanganan ruas jalan Rante Damai-Lamasi Pantai, sebagai salah satu program usulan prioritas tahun 2022.

Perbaikan Jalan Rante Damai-Lamasi Pantai menjadi salah satu program usulan prioritas tabun ini yang kita akan kerjakan,” jelas Ikhsan.

Setelah dijadikan program usulan prioritas tahun 2022. Dinas PUPR Luwu mengalokasikan anggaran peningkatan jalan melalui rehabilitasi kondisi jalan, sebesar 6 Milyar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Penugasan tahun 2022.

Dalam waktu dekat, pemenang tender pekerjaan rehabilitasi pengaspalan, akan di dikerjakan oleh CV Tiga Bintang Mandiri dengan nilai kontrak 5,8 Milyar. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.