Dewan Minta Pemprov Perhatikan Usulan Lelang Jabatan Pemkot Makassar

oleh
oleh

UPOS, Makassar- Usulan lelang jabatan yang diajukan Pejabat Wali Kota Makassar, Yusran Yusuf ke Kemendagri ditahan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Hal ini menyebabkan sejumlah jabatan definitif di pemkot masih lowong.

Terkait hal itu, Anggota DPRD Kota Makassar, Rachmat Taqwa Quraishy meminta pemprov untuk lebih memperhatikan Kota Makassar.

“Semoga Pemprov bisa memberikan perhatian terkait hal ini, karena Makassar merupakan Ibu Kota Provinsi, sehingga segala sesuatunya harus dimaksimalkan,” ujar RTQ saat dikonfirmasi, Minggu (21/6/2020).

Anggota Komisi A ini juga menjelaskan bahwa kota Makassar tengah disibukan dengan penanganan Covid-19, peningkatan kasus di Makassar pun dinilai masih sangat tinggi. Dibutuhkan pejabat untuk memaksimalkan kerja-kerja menuju era new normal.

“Kedepan Pemkot Makassar menerapkan new normal, dengan masih adanya pucuk pimpinan yang merangkap jabatan, roda pemerintahan dan pelayanan di kota Makassar tidak akan maksimal,” jelasnya.

Politisi PPP ini meyakini ada banyak ASN di lingkup Pemerintah Kota Makassar yang mampu mengemban jabatan yang kosong tersebut.

“Saya rasa banyak ASN dilingkungan Pemkot Makassar yang berpotensi mengisi kekosongan itu,” pungkasnya. (Jie)

No More Posts Available.

No more pages to load.