Amran Syam Pastikan Arolipu Akan Jadi Desa Baru

oleh
oleh

UPOS, Luwu Timur – Ketua DPRD Kabupaten Luwu Timur, Amran Syam memastikan dalam waktu yang tidak terlalu lama Desa Arolipu akan disetujui pemerintah pusat sebagai desa baru di Kecamatan Wotu . Seluruh dokumennya sudah di Mejad Mendagri dan sudah pulan dinyatakan lengkap 100 persen . Demikian kata Abang nama sapaan akrab Amransyam saat dikonfirmasi. Jumat ( 23/10 /2020 )

Menurut Amransyam, sel pembentuk Desa Arolipu ini adalah Dusun Campae dan Dusun Lengkong yang berjumlah 11 RT . Dengan jumlah 807 Kepala Keluarga dan 3050 jiwa . Hal ini sudah memenuhi syarat untuk membentuk satu desa .

Tujuan mulia pemerintah Kabupaten Luwu Timur mendorong pembentukan Desa Arolipu ini kepusat tidak lain untuk mewujudkan sebuah perubahan kearah yang lebih baik . Dengan menjadi desa dipastikan Arolipu akan menjadi wilayah pemerintahan yang maju dan kelengkapan infrastruktur akan segera terbangun .

” Efeknya yang kita harapkan adalah menjadi desa mandiri dan meningkatnya kesejehteraan warga desa ” Ujar Amran Syam.

Sebagai wakil rakyat di DPRD Lutim, Amran Syam menjelaskan , dalam upaya percepatan proses pemekarannya, sudah berkoordinasi dengan PMD Provinsi Sulsel untuk merampungkan semua berkas terkait maksud pemekaran desa tersebut. Setelah ini berproses diperkirakan pada awal 2021 sudah terbit kode nama data desa Arolipu .

Semua ini tidak terlepas juga dari kejelian Amransyam setelah menangkap peluang . Dimana pemerintah pusat saat ini tengah melakukan meratorium pemekaran desa. Peluang ini langsung ditangkap sehingga cepat mendorong nama Arolipu untuk dimekarkan menjadi desa baru di Kec. Wotu . Dimana meratorium desa ini informasinya akan berakhir pada Desember 2020 . Sehingga yang kita perjuangkan sudah memperlihatkan jalan terang untuk Arolipu/ ” Kata Amran Syam. ( UjungpandangPos/*** )

No More Posts Available.

No more pages to load.