Abdi Asmara Akui Appi Kian Dekat dengan Demokrat

oleh
oleh

UPOS, Makassar- Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Makassar Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Makassar, Abdi Asmara, mengisyaratkan partainya hampir pasti mengusung Munafri Arifuddin (Appi) di Pilwalkot Makassar 2020.

Meski saat ini, proses penentuannya tengah ditangani DPP, namun diakui Abdi, Appi ialah bakal calon yang sangat intens membangun komunikasi.

“Artinya Appi lah yang sekarang melakukan intens komunikasi. Tapi DPP dan DPD tetap membuka kepada semua bakal calon,” ungkap Abdi Asmara di Gedung DPRD Kota Makassar, Senin (13/7/2020).

Meski demikian, kata Abdi, kepastian usungan Demokrat di Pilwalkot Makassar nanti baru diketahui jika sudah ada keputusan berupa surat rekomendasi yang diberikan kepada kandidat untuk digunakan mendaftar di KPU.

“Sekarang ada di DPP, semua mekanisme kami sudah diserahkan. Tidak lama Demokrat (umumkan usungan), kami sebagai kader partai sangat menginginkan bagaimana rekomendasi itu sudah mengerucut karena kita sudah mulai kerja ini,” jelasnya.

Baru-baru ini, Appi bersama Aksa Mahmud terlihat dengan Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah di Jakarta. Penjelasan kebersamaa itu, kata Abdi adalah penjajakan keseriusan Appi oleh pengurus DPP Demokrat.

“Foto itu melihatkan bahwa Appi intens. Mungkin balon lain juga ada yang melakukan itu. Tapi yang pasti ketika DPP sudah menginstruksikan maka kami akan mensosialisasikan,” imbuhnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.