Cegah Kerumunan, Satgas Raika Patroli ke Mall

oleh -36 Dilihat
oleh

UPOS, Makassar – Tim Satuan Tugas Khusus Pengurai Kerumunan (Satgas Raika), Kecamatan Panakkukang, kembali melakukan patroli wilayah, Sabtu (01/05/2021) malam.

Usai menggelar Apel Kebangsaan di Mapolsek Panakkukang, seluruh tim gabungan Satgas Raika yang terdiri dari Koramil Panakkukang, Polsek Panakkukang, Satpol PP BKO Panakkukang, dan Linmas langsung turun berpatroli mendatangi Mall Panakkukang, memberikan himbauan kepada pemilik usaha dan pengunjung terkait penerapan Protokol Kesehatan.

Camat Panakkukang, Muh. Thahir Rasyid, S.IP ikut langsung dalam giat patroli RAIKA.

Malam hari, Satgas Raika bergerak menyasar sejumlah titik rawan kerumunan, salah satunya di Mall Panakkukang.

“Potensi kerumunan selama Ramadhan ini banyak terjadi pada malam hari, khususnya di Mall-Mall. Banyak warga masyarakat yang berkunjung untuk berbelanja, semua sudah kita sidak langsung dan memberikan himbauan terkait penerapan prokes,” jelas Muh. Thahir Rasyid. (Arman)

No More Posts Available.

No more pages to load.