12 KPU di Sulsel Dapat Suntikan Dana dari Pusat: Makassar Paling Banyak, Soppeng Sedikit

oleh
oleh

UPOS, Makassar- Seluruh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten/Kota di Sulsel yang menyelenggarakan Pilkada Serentah 2020, mendapat kucuran dana dari pemerintah pusat yang bersumber dari APBN.

Hal itu dibeberkan oleh Komisioner KPU Sulsel, Syarifuddin Jurdi. Dana tersebut, kata Syariuddin telah diterima oleh 12 KPU Kabupaten/Kota di Sulsel sejak Senin (22/6/2020).

“Masing-masing KPU di tingkat kabupaten/kota yang menyelenggarakan pilkada memperoleh tambahan anggaran dari APBN,” ungkap Syaifuddin via pesan instan, kemarin (23/6/2020).

Syarifuddin menjelaskan, jika dana tersebut langsung ditransfer ke rekening resmi masing-masing KPU. “Kalau besaran anggarannya bervariasi di tiap KPU,” jelasnya.

KPU Kota Makassar mendapat suntikan anggara paling banyak dibanding daerah lainnya, yakni sebesar Rp 4,1 miliar. Sedangkan, KPU Soppeng yang paling sedikit di antara 11 KPU lainnya, yakni senilai Rp 1,3 miliar. (Ndy)

Berikut rincian bantuan anggaran dari APBN untuk 12 KPU Kabupaten/Kota di Sulsel:

1. Bulukumba: Rp 2.634.703.000
2. Gowa: RP 3.602.173.000
3. Toraja Utara: Rp 2.569.167.000
4. Soppeng: Rp 1.334.637.000
5. Tana Toraja: Rp 2.658.753.000
6. Selayar: Rp 1.579.133.000
7. Pangkep: Rp 2.050.951.000
8. Maros: Rp 2.176.305.000
9. Makassar: Rp 4.174.199.000
10. Barru: Rp 1.125.643.000
11. Luwu Timur: Rp 2.275.775.000
12. Luwu Utara: Rp 2.862.709.000

No More Posts Available.

No more pages to load.