Sampai Lebaran, Sembako di Pasar Masamba Aman

oleh
oleh
Sidak sembako di Pasar Masamba, Kab. Luwu Utara, Selasa (7/5/2019).(Foto : Hms)

UPOS, Luwu Utara– Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM (DP2KUKM) Kabupaten Luwu Utara melakukan sidak sembako di Pasar Masamba, Selasa (7/5/2019). Sidak dipimpin Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Tafsil Saleh, bersama Kepala DP2KUKM. Tim yang turun terdiri dari DP2KUKM, Pemerintah Kecamatan Masamba, Forkopimcam, dalam hal ini Danramil dan Kapolsek, Dinas Tanaman Pangan, DKP, Dinas Perikanan, Dinas Peternakan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, Bulog dan Satgas Pangan dari Polres Lutra.

Kepala DP2KUKM, Muslim Muhtar, menyebutkan, kenaikan harga sembako di pasar Masamba masih fluktuatif. Meski demikian, kenaikan harga tidak terlalu signifikan. “Hanya harga daging ayam dan bawang putih yang naik. Lainnya masih aman sampai lebaran,” kata Muslim.

“Paling signifikan kenaikannya itu adalah daging ayam, dari 22.500 per kg menjadi 26.000 per kg. Kemudian bawang merah dan bawang putih juga ada kenaikan, ”tambah Muslim.

Kenaikan itu, kata Muslim, juga masih tergantung pada jumlah pasokan yang ada.

“Memang dari jumlah sembako, ada beberapa item tertentu yang mengalami kenaikan, tapi ada juga justru malah turun, seperti ikan. Di sini hukum ekonomi berlaku. Alhamdulillah, semuanya dalam kondisi aman terkendali sampai jelang lebaran,  pungkasnya.

Usai sidak sembako di Pasar Masamba, Tim Sidak Sembako ini juga melakukan kunjungan di tiga distributor, yaitu Mantap, Usaha Dagang Al Hidayah, dan Indomarko. Kunjungan tersebut dalam rangka melihat ketersediaan stok yang ada di gudang masing-masing.

“Distributor menyuplai makanan, seperti garam, mentega, terigu, dan gula. Juga ada minuman ringan seperti fanta, sirup ABC dan C1000. Alhamdulillah, stok yang ada cukup memenuhi kebutahan masyarakat mulai Ramadan hingga Lebaran, ”katanya.

“Kalau ketersediaan stok nantinya habis, mereka langsung mengorder lagi dari pabrikannya masing-masing, sehingga kesinambungan dari ketersediaan stok cukup tersedia. Untuk kenaikan harga juga tidak ada yang naik. Bahkan ada discount di bulan Ramadan ini, ”tutupnya. (Ujungpandang Pos/Rls Hms)

No More Posts Available.

No more pages to load.