Rasa Simpati Terhadap Gugurnya 6 Anggota Polri, Warga Gowa Tanda Tangan di Atas Spanduk

oleh
oleh

UPOS, Gowa– Warga yang melintas di jalan poros Tamanyeleng, Desa Tamanyeleng, Kec. Barombong, Kab. Gowa, Minggu (13/5/2018), menyempatkan diri berhenti sejenak sambil menorehkan tanda tangan diatas spanduk dengan ukuran 4 x 2 meter yang disiapkan Polsek Barombong, Polres Gowa.

Masyarakat membubuhkan tanda tangan atas rasa simpatinya kepada anggota Polri yang gugur dalam menjalankan tugas di Markas Komando Brimob yang dilakukan oleh para tahanan teroris.

Aksi membubuhkan tanda tangan ini dilakukan masyarakat untuk mengecam tindakan yang dilakukan oleh para teroris dan mendukung Polri dalam menumpas para teroris yang ada di Negara Republik Indonesia.

“Kami masyarakat mengecam aksi para teroris yang telah melakukan pembunuhan terhadap 6 anggota Polisi dan kami sangat mendukung Polri dalam menumpas para teroris, “ujar salah salah satu warga.

Sementara itu, Kapolsek Barombong, AKP. Muh. Hasyim mengatakan bahwa kami mewakili Polri mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas tanda tangannya dan dukungannya terhadap Polri dalam memberantas para teroris.

“Saya selaku Kapolsek Barombong dan bagian dari Polri, mewakili Polri mengucapkan rasa terima kasih atas tanda tangan dan dukungannya terhadap kami dalam memberantas para teroris, “kata Muh. Hasyim.(Ujungpandang Pos/Alfian)

No More Posts Available.

No more pages to load.