Peringatan Maulid Nabi, Walikota Palopo Igatkan Hal Ini

oleh
oleh
Walikota Palopo, Judas Amir.(Foto: Hms)

UPOS, Palopo– Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kota Palopo, Sulawesi Selatan,  Selasa 20 November 2018 M atau 12 Rabiul Awwal 1440, digelar secara semarak.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di Masjid Agung Luwu Palopo oleh Pemerintah Kota Palopo, dihadiri ribuan ummat muslim, khususnya Walikota Palopo, Judas Amir dan para pimpinan SKPD lainnya.

Momentum Maulid Nabi kali ini dirangkaikan juga festival bunga male, serta penyerahan insentif imam masjid, guru mengaji, petugas UKS penyelenggara jenazah, RT, RW dan LPMK oleh pihak Pemkot Palopo.

 

Walikota Palopo, Judas Amir dalam sambutanya mengajak seluruh ummat muslim, khususnya di Kota Palopo untuk menjaga komitmen dalam beragama.

“Hidup ini adalah komitmen, mari kita semua menjaga komitmen bangsa dan agama ini, karena dengan adanya komitmen yang ditanam di dalam diri maka bangsa dan agama, kita akan menciptakan persatuan dan kesatuan, serta ketentraman yang tentunya akan menjadikan masyarakat Kota Palopo ke arah yang lebih baik, “ujar Judas Amir.

 

Turut hadir dalam kegiatana ini, Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso dan Sekda Kota Palopo, Jamaluddin Nuhung.(Ujungpandang Pos/Sardi)

No More Posts Available.

No more pages to load.