Lunching Tahapan, Pleci Sorowako Jadi Maskot KPU Lutim

oleh
oleh

UPOS,Luwu Timur – Burung Pleci Sorowako menjadi maskot KPU Luwu Timur di Pilkada 2020. Burung endemik Sorowako ini sengaja dipilih untuk mengangkat salah potensi yang ada di Luwu Timur.

Burung Pleci Sorowako ini akan dilepas ke alam bebas saat KPU Lutim melakukan Lounching Tahapan KPU yang dijadwalkan 10 Januari 2020 mendatang. Demikian kata Rahman Syah PLT Sekretaris KPU Lutim saat memimpin rapat persiapan Lounching di ruang Media Centre KPU Lutim, Selasa (7/1/2019).

Menurut Rahmansyah, dalam Lounching nanti selain melepas burung Pleci, ada juga jenis burung lain yang dilepas yaitu merpati. Ini maknanya memberikan kebebasan dan kemerdekaan pada mahluk hidup. Kaitannya dengan Pilkada , setiap pemilih nanti bebas tidak tersandra dalam menentukan siapa yang dipilihnya untuk jadi pemimpin di Lutim lima tahun kedepan ” Jadi warga Lutim nanti bebas tanpa tekanan untuk memilih siapa calon bupati yang mereka inginkan ” Ungkap Rahmansyah

Selain itu, dalam lounching tahapan nanti ada juga persembahan tarian empat etnis, yakni etnis Bugis, Makassar,Mandar dan Toraja. Khusus untuk Luwu Timur Tari Kanjangki. KPU sengaja memasukan seni tari dalam kegiatan lounching ini agar nuansa kearipan lokal tetap terjaga meski sebentar lagi akan ada hiruk pikuk Pesta Demokrasi setingkat Pilkada di Lutim.

” Kita boleh beda pilihan tapi kita punya adab dan adat sehingga inilah yang akan merekat kita sehingga kita melaksanakan politik dengan santun dan beradab ” Terang Manca sebutan Rahmansyah

Rapat persiapan lounching Tahapan Pilkada ini juga dihadiri lengkap lima komisioner KPU. Yakni Zainal, Adam.Safar, Muhammad Abu, Mulyana Mulkin, Hastuti Hasan.

Dalam agenda acara yang sudah di susun KPU Lutim, Lounchin Tahapan nanti di hadiri Bupati Luwu Timur, ketua DPRD Lutim, Forkopimda, Ketua KPU Provinsi Sulsel, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, dan Adat.

KPU juga sudah membuat panggung setengah lingkaran di teras Kantor KPU untuk perhelatan Lonching Tahapan Pilkada Lutim 2020. (UjungpandangPos/***)

No More Posts Available.

No more pages to load.