Jangan Munafik, Pembangunan di 2019 Sudah Dinikmati Masyarakat

oleh
oleh

UPOS, Luwu Timur – Bupati Luwu Timur, Muh. Thorig Husler, Pembangunan dan Pemerintahan yang dilakukannya di tahun 2019, sudah berjalan baik dan sesuai RPJMD Luwu Timur. Sistem Pemerintahan sudah transparan, Manfaat Pembangunan sudah dinikmati masyarakat. Demikian dilaporkannya dalam Sidang Pripurna DPRD Lutim, dalam Agenda Penyerahan LKPJ Bupati 2019.

Sidang Paripurna Anggota Dewan ini berlangsung jarak jauh menggunakan aplikasi Zoom. Husler membacakan Laporannya di Rumah Jabatan Bupati, dan para anngota DPRD memimpin Sidang ini di DPRD Lutim. Jumat (03/04/2020 ) .

Menurut Husler, Tahun 2019 merupakan tahun keempat pelaksanaan sebagian besar Program Prioritas RPJMD Kab. Luwu Timur periode 2016-2021 di berbagai sektor.

Sektor Pendidikan diantaranya Program Prioritas yang terealisasi adalah Pemberian Beasiswa kepada Mahasiswa dari keluarga kurang mampu dan Berprestasi sebanyak 5.586 orang Mahasiswa, Pemberian Pakaian Seragam Siswa Baru SD/SMP sebanyak 11.247 pasang, Pengadaan RKB dan Mobiler 58 Unit serta Pengadaan Laptop bagi Guru sebanyak 400 unit.

Sektor Kesehatan, terealisasi Pembayaran Premi Asuransi ke BPJS integrasi maupun UHC sebesar Rp43.705.241.097 yang diperuntukkan bagi 280.000 jiwa penduduk di Kabupaten Luwu Timur .Selebihnya menggunakan kepesertaan BPJS mandiri.

Sektor infrastruktur, terealisasi pembangunan Jalan Aspal sepanjang 38,62 km, Jalan Beton sepanjang 3,68 km, pembangunan jembatan 8 unit, pembangunan jaringan irigasi sepanjang 16 km.

Pembangunan bendung/embung sebanyak 7 unit, Pembangunan jalan kawasan permukiman terealisasi sepanjang 10,7 km, pembangunan jembatan kawasan pemukiman sebanyak 15 unit, drainase/gorong-gorong kawasan permukiman terealisasi sepanjang 17,25 km, Turap/Talud/Bronjong kawasan permukiman sepanjang 2,04 km.

Di sektor Pertanian dan Perikanan terealisasi Pembangunan Jalan Usaha Tani dan Jalan Produksi sepanjang 8 km, Pembangunan dan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Desa sepanjang 5 km.

Bantuan hand traktor sebanyak 200 unit melalui APBD serta tambahan bantuan 52 unit melalui dana APBN, Rehabilitasi tanaman kakao seluas 1.385 Ha.

Pembangunan Jalan Produksi Tambak sepanjang 27,79 km, Pembangunan Jembatan Tambak sebanyak 6 unit serta bantuan Alat Tangkap Perikanan untuk 10 kelompok nelayan.

Di sektor sosial, pemberdayaan masyarakat dan desa, terealisasi Program Bedah Rumah sebanyak 1.260 Unit, Pemberian Jaminan Hidup bagi Penghuni Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak sebanyak 250 Orang.

Bantuan Jaminan Hidup Lanjut Usia tidak mampu sebanyak 30 orang, Bantuan Jaminan Hidup orang dengan Kecacatan Berat sebanyak 20 Orang. Untuk bantuan keuangan bagi Kelompok Usaha Bersama (KUBE) orang miskin sebanyak 39 kelompok .

KUBE penyandang disabilitas sebanyak 2 kelompok telah dialokasikan anggaran sebesar Rp1.060.000.000 (satu milyar enam puluh juta rupiah).

Pengadaan mobil jenazah sebanyak 2 unit, Bantuan keuangan kepada rumah ibadah sebanyak 78 rumah ibadah, apresiasi wisata religi bagi masyarakat Luwu Timur sebanyak 35 orang.

Bantuan keuangan dalam rangka pengadaan kendaraan dinas/operasional pemerintah desa sebanyak 33 unit roda 4 dan 80 unit kendaraan roda 2.

” Capaian ini sudah sesuai harapan, dan yang paling penting asas manfaatnya sudah dirasakan dan dinikmati masyarakat Luwu Timur ” Tandas Husler.

Meski sidang ini berlangsung jarak jauh, namun tetap berjalan lancar . Sejumlah kepala SKPD juga hadir dalam sidang jarak jauh ini, dan duduk tetap menjaga jarak mematuhi protap corona. (UjungpandangPos/***)

No More Posts Available.

No more pages to load.