Ini Isi Pidato Gubernur Sulsel Di Malam Nuzul Qur’an Di Luwu Timur

oleh
oleh

UPOS,Luwu Timur – Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah mengatakan, momentum malam Nuzul Qur’an kita meminta pertolongan kepada Allah agar Virus Corona segera berlalu . Ini disampaikannya saat menggelar Vicon Malam Nuzul Qur’an di Rumah Jabatan Bupati Luwu Timur. Sabtu ( 09/5/2020 ) .

Menurut Nurdin Abdullah, Ia turun ke daerah-daerah untuk memberikan dorongan semangat kepada seluruh Pemerintah Daerah di Sulawesi Selatan dalam upaya percepatan penanganan Covid-19 . Ditargetkan mudah-mudahan yakin Mei 2020 terjadi perlambatan penambahan pasien positif.

” Kita berharap diakhir bulan Mei grafik pergerakan Corona di Sulsel mendekati titik nol . Sehingga kehidupan bisa berlangsung normal kembali. Dan ini semua bisa kita wujudkan apabila kita bersatu bersinergi dan saling menopang saling menguatkan tidak saling melemahkan.

” Saya kira inilah momentum Nuzul Qur’an dibulan suci ramadhan ini , saya pikir malam ini waktunya kita mendulang amal untuk kebaikan kita bersama. Saya percaya malam ini momentum buat kita semua untuk memohon ampun dan pertolongan pada Allah agar virus corona ini segera berlalu. ” Amiin .

Vidcon Nuzul Qur’an ini diikuti seluruh unsuf Forkominda Se-Sulawesi Selatan dan berjalan lancar . Di Rumah Jabatan Bupati, Lokasi Vidcon dibagi dua tempat. Gubernur , Bupati dan wakil Bupati, Ketua DPRD Serta unsur Forkomda melakukan Vidcon di Ruang Gubernur yang ada di Rujab. Sementara para kepada OPD Luwu Timur mengikuti Vidcon tersebut di ruang media center Aula Rumah Jabatan Bupati.

Dalam Kunjungannya juga Gubernur Sulsel menyerahkan Rapid Tes 160 Unit, APD Full Set 5 Unit, APD 180 Unit, Masker 3 M 40 buah, Masker N95 40 buah, Masker Bedah 400 buah, Hand Sanitizer Semprot 10 botol, Hand Sanitozer Jeriken 4 Jeriken, Sabun Cuci Tangan 7 Botol, Face Shield 30 Unit, Alcohol Swab 1 Dos, Blood Lancets 2 Dos, Sarung Tangan 5 Dos .

Bantuan ini diterima langsung Bupati Luwu Timur Muhammad Thorig Husler selanjutnya diserahkan kepada Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Luwu Timur. Usai melakukan Vidcon, Gubernur dan rombongannya meninggalkan Luwu Timur menuju Kota Palopo. Rencananya Gubernur bersama rombongannya akan bermalam di Kota Palopo. ( UjungpandangPos/***)

No More Posts Available.

No more pages to load.