Ditanya Relawan Siapa Wakilnya, Ini Jawaban Husler

oleh
oleh

UPOS,Luwu Timur – Gambaran siapa calon pendamping Husler pada Pilkada Lutim 2020.Mulai terkuak. Saat meresmikan Posko Induk di Kecamatan Wasuponda, Husler mengaku calon pendampingnya dari Birokrat dan orang Malili.

” Untuk calon pendamping ini tentunya sangat lama saya analisa,saya timbang karena orang yang jadi pendamping ini harus paham arah kelanjutan pembangunan di Lutim ” Ujar Husler , Jumat (13/03/2020) di Posko Induk MTH Kec.Wasuponda.

Menurut Husler , banyak yang dorong nama ke dirinya termasuk dari Parpol, tapi semua sudah dianalisa dan ditimbang. Akhirnya agar tidak resisten dengan perjuangan maka saya putuskan dari Birokrat dan Orang Malili.

Keputusan memilih dari kalangan birokrat ini juga sudah disampaikan ke Parpol, dan semua sudah legowo dengan alasan yang sudah saya utarakan. Kata Husler.

Siapa dia sosok yang beruntung itu, Husler mengatakan tunggu saat di Deklarasi nanti. ” Nanti menjelang pendaftaran di KPU kita akan lakukan Deklarasi besar -besaran karena pak NH sudah menyatakan hadir di acara Deklarasi itu ” Ungkap Husler.

Penjelasan Husler ini di sambut gegap gempita para relawan yang berada di Posko Induk Wasuponda.

Koordinator Tim Kerja MTH, Syawal mengatakan, siapapun pasangan nya Husler diminta seluruh relawan mendukung penuh pilihan pak Husler.

karena sudah pasti Husler menjatuhkan pilihan tersebut kepada putra terbaik Luwu Timur yang dianggap mampu mengayomi dan menjadi partner sehati dalam melanjutkan pembangunan di Lutim.

Terlepas dari itu, penguatan relawan sampai ke simpul -simpul akar rumput harus di tingkatkan karena Pilkada semakin dekat. ” Kita sudah diskusi sama pak Haji, beliau minta makin dekat pilkada semangat harus makin kencang, dengan pola kerja yang harus terukur.” Tutup Syawal.( UjungpandangPos/***)

No More Posts Available.

No more pages to load.