Begini Cara Bupati Lutra Bermain Kuis ke Anak- anak

oleh
oleh
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani mengajak anak- anak di Desa Marampa, Kecamatan Rongkong untuk mengartikan sepenggal ayat Al-quran yang dibacanya.(Foto : Hms)

UPOS, Luwu Utara– Jika Presiden RI, Joko Widodo selalu gelar kuis tebak nama- nama ikan, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani rupanya punya cara tersendiri.

Bukan nama ikan, Indah mengajak anak- anak di Desa Marampa, Kecamatan Rongkong, Kab. Luwu Utara untuk mengartikan sepenggal ayat Alquran yang dibacanya.

“Nūn, Wal-qalami Wa Mā Yasṭurụn, ada yang tahu artinya?, saya punya buku bagi yang menjawab dengan benar, “kata Indah melafalkan sepenggal ayat Surat Al-Qalam kemudian bertanya pada santri yang baru saja diwisuda, Minggu (10/3) kemarin.

Gayung bersambut, pertanyaan Indah dijawab seorang anak kemudian diberikannya buku tulis lengkap dengan penahnya.

Pada beberapa kesempatan, Indah memang kerap menggelar kuis kecil berhadiah buku. Meski begitu, anak-anak lain yang tak menjawab pun juga mendapat hadiah yang sama.

Tidak hanya di Rongkong, pada tiap kunjungannya Indah selalu membawa banyak buku tulis untuk dibagikannya kepada anak sekolah.

Selain bertanya ayat, isteri dari Muhammad Fauzi ini juga biasanya memberi pertanyaan seputar nama pejabat yang hadir ketika bermalam di desa.

“Saya berharap kita semua tidak sekadar membaca Alquran tapi juga memahami artinya, sebab ini adalah pedoman bagi hidup kita, “pesan Indah usai bermain kuis.(Ujungpandang Pos/Hms)

No More Posts Available.

No more pages to load.